Apakah Anda menyadari jika hard drive Anda mengalami malfungsi? Apakah Anda telah mendeteksi panas berlebih, bunyi klik, pesan kesalahan, dan kehilangan data? Itu berarti hard drive Anda rusak dan memerlukan perbaikan. Untungnya, terdapat beberapa cara untuk memperbaiki sebuah HDD yang rusak. Kami telah menyiapkan sebuah panduan berupa penjelasan tentang hard drive yang mengalami kerusakan fisik dan logis. Selain itu, kami akan membantu Anda memulihkan hard drive Anda yang rusak, apa pun jenis kerusakannya. Selain mempelajari cara memperbaiki hard drive yang rusak, Anda juga akan menemukan cara melakukan restore data dari sebuah hard drive yang rusak. Daftar Isi Apakah Anda Dapat Memulihkan Sebuah Hard Drive yang Rusak? Penyebab Kerusakan Sebuah Hard Drive Hard Drive yang Mengalami Kerusakan Logis Hard Drive yang Mengalami Kerusakan Fisik Cara Memperbaiki Sebuah Hard Drive yang Mengalami Kerusakan Logis Melakukan Pemeriksaan Disk Menggunakan CMD CHKDSK Menggunakan Wondershare Recoverit Data Recovery Memformat Drive Anda Cara Memperbaiki Sebuah Hard Drive yang Mengalami Kerusakan Fisik Memeriksa Koneksi Hardware Mengalihkan Porta Koneksi Memeriksa Kipas CPU Anda dan Menggantinya Jika Perlu Menghubungi Tempat Perbaikan Profesional Mengganti Hard Drive Anda Apakah Anda Dapat Memulihkan Sebuah Hard Drive yang Rusak? Jawabannya adalah ya, Anda dapat memulihkan sebuah hard drive yang rusak. Tetapi itu tergantung pada jenis dan tingkat kerusakannya. Jika hard drive Anda mengalami kerusakan fisik yang sangat parah, Anda mungkin tidak akan dapat memperbaikinya. Untungnya skenario ini jarang terjadi, dan kami telah menyiapkan sebuah panduan berupa 9 cara yang terbukti dapat memperbaiki hard drive Anda yang rusak. Penyebab Kerusakan Sebuah Hard Drive Terdapat beragam penyebab malfungsi pada hard drive Anda. Anda dapat membaginya menjadi kerusakan logis dan fisik pada hard drive. Pelajarilah paragraf di bawah ini untuk mengetahui masalah yang dialami oleh hard drive Anda. Hard Drive yang Mengalami Kerusakan Logis Kerusakan logis mengacu pada kerusakan sistem operasi. Ini terutama terjadi karena kerusakan pada file atau sumber lainnya. Ini menyebabkan kesalahan software dan merusak hard drive Anda, menjadikannya tidak dapat digunakan. Beberapa kesalahan umum termasuk "The file or directory is corrupted and unreadable" atau "The disk structure is corrupted and unreadable". Kerusakan logis dapat berupa sebuah kegagalan software. Itu termasuk serangan virus dan malware, spyware, ransomware, dll. Selain itu, kesalahan pengguna juga dapat menyebabkan kerusakan logis. Hal ini dapat terjadi karena penanganan hard drive yang tidak tepat, termasuk pemasangan yang salah atau pelepasan HDD yang tidak aman. Terakhir, hard drive Anda mungkin rusak karena kesalahan produsen, yang dapat menyebabkan freeze dan masalah boot. Hard Drive yang Mengalami Kerusakan Fisik Jenis kerusakan lainnya pada hard drive adalah kerusakan fisik. HDD Anda dapat mengalami malfungsi jika terjadi kerusakan fisik. Itu terjadi ketika HDD Anda tergores atau terdapat beberapa komponen yang rusak. Selain itu, kerusakan fisik dapat terjadi karena debu, panas, kelembapan, atau bahkan lonjakan daya. Cara Memperbaiki Sebuah Hard Drive yang Mengalami Kerusakan Logis Jika hard drive Anda mengalami kerusakan logis, Anda dapat mencoba beberapa metode berikut ini untuk memperbaiki hard drive yang rusak tersebut. Kami telah menyiapkan sebuah panduan langkah demi langkah yang mendetail untuk setiap metodenya. Perbaikan ke-1: Melakukan Pemeriksaan Disk Salah satu cara untuk memperbaiki hard drive yang mengalami kerusakan logis adalah dengan menggunakan utilitas Pemeriksaan Disk. Ini adalah sebuah fitur bawaan Windows yang memungkinkan Anda memeriksa kesalahan pada hard drive dan memperbaikinya secara otomatis. Ikuti langkah-langkah ini untuk memperbaiki hard disk Anda yang rusak dengan melakukan Pemeriksaan Disk: Tekan tombol Windows dan E. Cari hard drive Anda yang rusak. Klik kanan dan pilih Properties. Buka tab Tools dan klik Check now untuk memeriksa kesalahan. Langkah tersebut akan membuka sebuah kotak dialog. Tandai kotak centang yang tersedia untuk memperbaiki kesalahan sistem dan melakukan pemindaian bad sector. Klik Start. Jika Anda menggunakan hard drive yang rusak, Anda dapat menjadwalkan pemeriksaan disk Anda untuk kali berikutnya. Perbaikan ke-2: Menggunakan CMD CHKDSK Perintah CHKDSK dapat membantu Anda memindai kesalahan pada hard drive yang rusak dan memperbaikinya. Anda menjalankannya di Command Prompt, sebuah penerjemah baris perintah yang mengizinkan para pengguna menjalankan berbagai perintah di komputer mereka. Karena ia tidak memiliki sebuah antarmuka pengguna grafis, ikuti langkah-langkah berikut untuk menjalankan perintah CHKDSK: Tekan tombol Windows dan ketik cmd. Klik kanan Command Prompt dan pilih Run as administrator. Ketik chkdsk *: /f /r /x (Ganti * dengan huruf drive hard drive Anda) dan tekan Enter. Tunggu softwarenya memeriksa hard disk Anda yang rusak dan memperbaiki kesalahannya. Perbaikan ke-3: Menggunakan Wondershare Recoverit Data Recovery Kehilangan data adalah salah satu gejala paling umum dari sebuah hard drive yang rusak. Jika Anda mendapati bahwa Anda kehilangan beberapa file atau tidak dapat membukanya, mungkin hard drive Anda mengalami kerusakan. Tetapi Anda dapat menggunakan sebuah software data recovery hard drive seperti Wondershare Recoverit untuk mengekstrak data dari hard drive Anda yang rusak. Wondershare Recoverit adalah sebuah software data recovery yang canggih, yang dapat menyelamatkan data Anda dari hard drive, komputer, perangkat NAS, dll. yang rusak. Ia sangat efisien dan mudah digunakan. Wondershare Recoverit Memulihkan data dari 2000+ perangkat penyimpanan, termasuk HDD, SSD, USB drive, kartu SD, dll. Mengelola lebih dari 500 situasi kehilangan data, seperti pemformatan, serangan virus, dan kerusakan disk. Tersedia pratinjau sebelum data recovery. Tidak mengenakan pembayaran jika file tidak dapat dipulihkan. DOWNLOAD GRATIS DOWNLOAD GRATIS Pelajari Lebih Lanjut Instal dan buka Wondershare Recoverit. Masuk ke bagian Hard Drives and Locations. Cari dan klik HDD Anda yang rusak. Langkah tersebut akan memulai pemindaian hard drive Anda yang rusak. Anda dapat memantau, menjeda, atau menghentikan pemindaian di bagian bawah layar. Lakukan pratinjau file yang ditemukan Wondershare Recoverit setelah pemindaian selesai. Jika Anda merasa puas, klik "Recover" untuk melakukan restore file tersebut. Simpan file yang dipulihkan ke sebuah lokasi lain untuk menghindari kehilangan berulang. DOWNLOAD GRATIS Untuk Windows Vista/7/8/10/11 DOWNLOAD GRATIS Untuk macOS X 10.10 atau versi di atasnya Perbaikan ke-4: Memformat Drive Anda Jika hard drive Anda mengalami kerusakan logis, Anda dapat memperbaikinya dengan memformat drive tersebut. Jika masalahnya berasal dari file yang rusak, Anda dapat memperbaikinya dengan membersihkan hard drive tersebut. Anda dapat melakukan Quick Format atau Full Format pada hard drive Anda. Penting untuk dicatat bahwa jika Anda menjalankan Quick Format, Anda tidak akan menghapus file apa pun secara permanen dari hard drive Anda, yang berarti Anda mungkin tidak memperbaiki kerusakannya. Oleh karena itu, cara terbaik untuk memastikan bahwa Anda telah mengatasi masalah tersebut adalah dengan menjalankan Full Format. Walaupun demikian, kami sangat menyarankan Anda untuk menggunakan Wondershare Recoverit terlebih dahulu untuk mengekstrak file dari hard drive yang rusak tersebut, karena Anda tidak akan bisa mendapatkannya kembali setelah Full Format. DOWNLOAD GRATIS Untuk Windows Vista/7/8/10/11 DOWNLOAD GRATIS Untuk macOS X 10.10 atau versi di atasnya Ikuti langkah-langkah berikut untuk memperbaiki hard drive Anda yang rusak dengan memformatnya: Buka This PC. Cari hard drive Anda yang rusak. Klik kanan dan pilih Format. Ini akan membuka sebuah kotak dialog. Pilih sistem berkas yang diinginkan dan hapus tanda centang pada kotak Quick Format. Klik Start. Cara Memperbaiki Sebuah Hard Drive yang Mengalami Kerusakan Fisik Jika hard drive Anda mengalami kerusakan fisik, cobalah metode di bawah ini untuk memperbaikinya. Walaupun kerusakan fisik lebih sulit diperbaiki, Anda tetap dapat mencobanya. Bagaimanapun juga, Anda harus sangat berhati-hati dengan sebuah hard drive yang mengalami kerusakan fisik untuk menghindari kerusakan lebih lanjut. Perbaikan ke-1: Memeriksa Koneksi Hardware Jika hard drive Anda tidak muncul di komputer, ini mungkin disebabkan oleh sejumlah kerusakan fisik. Koneksi hardware yang rusak atau salah adalah salah satu penyebab hard drive Anda tidak berfungsi. Jika konektor HDD Anda rusak atau tidak terhubung dengan benar, hard drive Anda tidak akan berfungsi atau muncul di komputer Anda. Oleh karena itu, Anda harus memeriksa koneksi HDD Anda, termasuk semua kabel yang menghubungkan hard drive dan komputer Anda. Selain itu, periksa juga kabel data dan daya. Jika semuanya terhubung dengan benar, ganti kabel daya Anda dan coba lagi. Jika hard drive Anda tidak muncul, berarti masalahnya bukan pada koneksi. Perbaikan ke-2: Mengalihkan Porta Koneksi Jika hard drive Anda tetap tidak muncul di komputer Anda, mungkin porta koneksinya rusak. Itu tidak berarti hard drive Anda rusak, tetapi Anda harus melakukan pemasangan ulang. Lepaskan dengan hati-hati semua konektor hard drive yang rusak dari komputer Anda. Lalu hubungkan kembali dengan hati-hati ke porta yang berbeda. Jika Anda menggunakan sebuah hard drive eksternal dan ia tidak berfungsi, cukup lepaskan hard drive eksternal tersebut dari porta USB yang digunakan dan pindahkan ke porta lain. Jika porta koneksi yang sedang digunakan rusak, mengalihkan ke porta lain akan menyelesaikan masalahnya, dan hard drive Anda akan dapat berfungsi. Solusi lainnya: Memperbaiki head hard drive yang mengalami crash Memperbaiki kegagalan pengontrol hard drive Perbaikan ke-3: Memeriksa Kipas CPU Anda dan Menggantinya Jika Perlu Penyebab umum lainnya dari kerusakan fisik hard drive adalah kipas CPU (Central Processing Unit) yang rusak. Jika kipas CPU Anda rusak, hard drive Anda akan kesulitan untuk berfungsi dengan benar. Panas berlebih menyertai kipas CPU yang rusak, jadi periksa dan ganti kipas tersebut jika komputer Anda mengalami panas berlebih. Jika Anda tidak yakin tentang suhu komputer Anda, lakukan pemeriksaan menggunakan sejumlah alat pemantau suhu CPU, seperti Core Temp atau HWiNFO. Alat-alat tersebut tersedia secara gratis dan dapat membantu Anda memeriksa kipas CPU Anda. Perbaikan ke-4: Menghubungi Tempat Perbaikan Profesional Jika Anda telah mencoba semuanya dan hard drive Anda tetap tidak berfungsi, inilah saatnya untuk meminta bantuan profesional. Sebuah hard drive yang mengalami kerusakan fisik sangat sensitif, dan setiap tindakan yang salah dapat menyebabkan kerusakan lebih lanjut. Oleh karena itu, Anda sebaiknya menghubungi sebuah tempat perbaikan yang andal dan profesional, dan biarkan mereka yang memperbaikinya. Dengan cara ini, Anda akan terhindar dari kerusakan lebih lanjut pada hard drive tersebut dan menyebabkan hilangnya data secara permanen. Perbaikan ke-5: Mengganti Hard Drive Anda Terkadang, kerusakan pada hard drive Anda tidak dapat diperbaiki, bahkan oleh para profesional. Jika Anda telah mencoba semuanya dan hard drive Anda tetap tidak berfungsi, inilah saat untuk menggantinya. Cari hard disk yang sama atau berbeda, yang sesuai dengan spesifikasi komputer Anda, dan ganti hard disk yang rusak tersebut. Gunakan Wondershare Recoverit untuk memulihkan file dari hard drive yang rusak tersebut dan simpan semua filenya di hard drive Anda yang baru. Dengan demikian, Anda akan dapat menggunakannya seperti sebelumnya. Walaupun metode ini tidak memperbaiki hard drive Anda yang rusak, tetapi ia dapat membantu memulihkan data Anda yang hilang. Kesimpulan Jika Anda mengalami kesulitan saat menggunakan hard drive Anda, pasti telah terjadi kerusakan pada hard drive tersebut. Kerusakan hard drive dapat bersifat logis atau fisik. Kerusakan logis mengacu pada kerusakan pada software, sedangkan kerusakan fisik terjadi karena goresan dan faktor eksternal. Jika hard drive Anda mengalami kerusakan logis, Anda dapat memperbaikinya menggunakan utilitas Disk Check dan perintah CHKDSK atau dengan memformatnya. Jika itu adalah kerusakan fisik, periksa koneksi hardware Anda, alihkan porta koneksi, atau periksa kipas CPU. Selain itu, Anda dapat menghubungi seorang profesional atau mengganti hard drive Anda. Yang terpenting, gunakan Wondershare Recoverit untuk memulihkan data HDD Anda. Wondershare Recoverit Ahli Data Recovery Anda yang Aman & Tepercaya DOWNLOAD DOWNLOAD Memudahkan pemulihan file yang terhapus atau hilang dari 2000+ perangkat penyimpanan, seperti HDD, SSD, drive eksternal, USB drive, kartu memori, dan masih banyak lagi. Software ini menjamin pengembalian semua jenis data, terlepas dari penyebab hilangnya data tersebut.