review HDD Regenerator dan Alternatif Terbaiknya

Sebuah review Mendalam: Apakah HDD Regenerator adalah Solusi untuk Semua Masalah Hard Drive Anda?

Saat Hard Disk Drive (HDD) rusak dan CHKDSK sepertinya tidak berfungsi, ini tentunya menjadi pengalaman yang sangat membuat frustrasi. Jika Anda sedang mempertimbangkan untuk menggunakan Regenerator HDD untuk memperbaiki bad sector tetapi tidak tahu harus mulai dari mana, ulasan yang mendalam ini cocok untuk Anda!

HDD Regenerator adalah software gratis dan berbayar yang memperbaiki bad sector pada HDD Anda tanpa risiko kehilangan data dan memulihkan data dari sektor-sektor tersebut.

Dalam artikel ini, kita akan melihat cara kerja HDD Regenerator dan apakah software ini merupakan pilihan terbaik untuk Anda atau bukan. Kami juga akan memberikan alternatif yang mungkin ingin Anda pertimbangkan.

Bagian 1. Apa Itu HDD Regenerator?

HDD regenerator adalah software terkemuka yang meregenerasi HDD yang rusak secara fisik dan memperbaiki bad sector pada hard drive Anda tanpa kehilangan data apa pun. Software ini melakukannya dengan memindai permukaan hard drive Anda dan memperbaiki area yang rusak.

hdd regenerator

HDD Regenerator adalah alat agnostik yang hebat untuk dimiliki dan software ini juga mudah digunakan untuk pengguna pro. Cukup download softwarenya dan jalankan pemindaian hard drive Anda. Tidak ada pengaturan-pengaturan yang rumit, sehingga antarmukanya sangat intuitif. Software ini menawarkan tingkat keberhasilan 100% karena algoritmenya yang tidak bergantung pada hardware.

Tautan Download: Anda dapat mendownload HDD regenerator dari situs web resminya.

Fungsi :

Beberapa fitur dan fungsi HDD regenerator adalah:

  • Memperbaiki banyak hard drive
  • Memindai disk pada tingkat fisik
  • Pemantauan real-time
  • Pemantauan yang S.M.A.R.T untuk status disk
  • Indikator panas yang berlebihan
  • Mengubah data yang tidak dapat dibaca menjadi dapat dibaca
  • Mendeteksi bad sector
  • Membuat drive yang dapat di-boot

Harga :

HDD regenerator menawarkan versi demo gratis yang hanya memindai dan mendeteksi bad sector. Untuk meregenerasinya, Anda harus membeli versi lengkapnya, dengan biaya $59,95 dalam sekali pembayaran.

Kompatibilitas :

HDD regenerator kompatibel dengan semua versi Windows terbaru, termasuk Windows Vista, XP, 7, 8, 8.1, 10, dan 11.

Sistem Berkas Agnostik:

HDD Regenerator tidaklah terbatas pada sistem berkas apa pun, jadi Anda dapat menggunakannya dengan NTFS, FAT, exFAT, dan yang lainnya, baik pada disk yang telah diformat ataupun yang belum dipartisi.

Bagian 2. Cara Menggunakan HDD Regenerator

Berikut adalah panduan langkah demi langkah yang mudah dan cepat untuk menggunakan HDD Regenerator:

1. Regenerasi Hard Drive

Berhubung fungsi utama HDD Regenerator adalah meregenerasi hard drive dan mendeteksi bad sector, mari kita cari tahu cara melakukannya :

Langkah 1: Download dan instal HDD Regenerator di PC Anda. Buka softwarenya dan klik opsi Regenerasi pada antarmuka utama. Dari menunya, pilihlah “Mulai Proses dengan Windows.”

meregenerasi hard drive

Langkah 2: Pilih drive yang akan dipindai dan klik “Mulai Proses.”

Langkah 3: Sebuah jendela baru akan muncul. Di kolom Masukkan pilihan, ketikkan jumlah mode yang Anda inginkan dan tekan tombol Enter.

Langkah 4: Di bawah opsi Pilih tindakan pada HDD, klik "Pindai dan Perbaiki."

memindai drive melalui hdd regenerator

Langkah 5: Sekarang, Anda akan diminta untuk memilih sebuah sektor. Klik opsi "Mulai Sektor 0" untuk melanjutkan prosesnya. Softwarenya akan mulai memindai drive yang Anda targetkan.

Langkah 6: Terakhir, saat pemindaiannya telah selesai, Anda akan mendapatkan detail-detail berikut:

  • Sektor-sektor yang telah dipulihkan
  • Sektor-sektor yang tetap merupakan bad sector
  • Total bad sector yang muncul kembali
  • Jumlah penundaan yang terdeteksi

Anda dapat memilih salah satu opsi berikut untuk memeriksa informasi lebih lanjut tentang prosesnya :

  • Hapus statistik Peta Drive
  • Daftar sektor-sektor yang telah dipindai
  • Daftar semua sektor
  • Daftar sektor-sektor pada sesi ini
hasil pemindaian hdd regenerator

2. Buat HDD Regenerator Portabel

Mempartisi hard drive Anda terkadang dapat menyebabkan kehilangan atau kerusakan data. Ini sering disebabkan oleh kesalahan software yang tidak mengidentifikasi masalah pada drive dengan benar. Kesalahan seperti ini dapat menghapus sebagian besar, bahkan seluruh hard drive Anda.

Jika ini terjadi, Anda dapat menggunakan HDD regenerator dengan cara berikut untuk membuat drive portabel yang dapat di-boot untuk memperbaiki hard drive Anda :

Langkah 1: Colokkan drive USB ke port USB di PC Anda, buka software HDD Regenerator di PC Anda dan klik "Regenerasi" dari taskbar di bagian atas.

Langkah 2: Dari submenu Regenerasi, pilih "Buat Flash yang Dapat Di-boot." Pilihlah drive USB Anda dan klik "OK" untuk melanjutkan.

membuat drive yang dapat di-boot pada hdd regenerator

Langkah 3: Sebuah pesan peringatan akan muncul dan menanyakan apakah Anda ingin memformat/menghancurkan semua data di drive. Klik "OK" dan tunggu proses boot-nya hingga selesai. Setelah itu, Anda dapat menggunakan drive yang dapat di-boot untuk memperbaiki HDD pada PC yang rusak.

konfirmasi untuk memformat drive

3. Pemantauan real-time

HDD Regenerator menawarkan pemantauan secara real-time, yang mengirimkan pemberitahuan tentang kesehatan hard drive Anda dan memperbaiki masalah hardware yang mungkin terjadi saat itu.

Anda dapat memilih untuk menerima notifikasinya dengan cara berikut :

Langkah 1: Buka software HDD regenerator dan buka tab Pemantauan Real-time.

Langkah 2: Dari submenunya, klik Impor Pop-up Kesehatan Drive atau Pop-up Drive Tidak Penting untuk menerima notifikasi.

hdd pemantauan real time

4. Pemantauan S.M.A.R.T.

Pemantauan S.M.A.R.T adalah singkatan dari Self-Monitoring, Analysis, and Reporting Technology. Ini adalah sistem pemantauan yang memindai dan mendeteksi keandalan dan kesehatan dari drive Anda untuk menghindari kemungkinan adanya kegagalan hardware.

HDD regenerator hadir dengan pemantauan S.M.A.R.T bawaan yang tidak hanya mendeteksi kesehatan HDD Anda, tetapi juga memberikan atribut yang berbeda, berupa Jam Penyalaan, jumlah Sektor yang Tidak Dapat Dikoreksi, Suhu, dan informasi panas berlebih.

Untuk menggunakan pemantauan SMART, cukup buka HDD regenerator dan buka tab S.M.A.R.T untuk melihat kesehatan drive Anda dan melakukan tindakan perbaikan yang memungkinkan.

hdd regenerator pemantauan smart

Video Tutorial-Cara Memperbaiki Harddisk Bad Sector Menggunakan HDD Regenerator

Bagian 3. Alternatif Terbaik untuk HDD Regenerator

HDD Regenerator kebanyakan digunakan oleh para profesional karena antarmuka teks biasa tanpa gambar dan oleh karena itu, software ini rumit untuk digunakan pemula.

Jadi, kami merekomendasikan MiniTool Partition Wizard sebagai alternatif terbaik untuk HDD Regenerator.

MiniTool Partition Wizard adalah software manajemen partisi disk profesional yang dapat memulihkan partisi yang hilang, mengkloning disk, mengonversi MBR ke GPT tanpa kehilangan data, dan sebagainya. Selain itu, software ini menawarkan banyak fitur-fitur canggih, seperti tes permukaan disk, penyelarasan partisi disk, dll.

Di bawah ini, kami telah membandingkan kedua software tersebut agar Anda dapat lebih memahami fitur dan batasannya:

Perbandingan
MiniTool Partition Wizard
hdd regenerator
Fitur Produk membuat perangkat yang dapat di-boot
memeriksa bad sector pada disk
Memperbaiki bad sector
Sistem Berkas yang Didukung Ext2, Ext3, Linux Swap, FAT12, FAT16, dan FAT32 NTFS. FAT, NTFS, dan sistem berkas lainnya
Kompatibilitas Versi Windows terbaru Windows XP/Vista/7/8/10
Antarmuka Produk Minimalis
Rapi
Mudah digunakan
Antarmuka tanpa teks dan gambar
Cocok untuk para profesional
Tingkat Keberhasilan 80% - 90% 100%
Teruji Ya Ya
Batasan Edisi Hanya melakukan uji permukaan disk Hanya meregenerasi satu bad sector untuk versi yang tidak terdaftar.
Versi pro seharga $59,95

Bagian 4. Bagaimana Cara Menggunakan MiniTool Partition Wizard Untuk Mendeteksi Bad Sector?

Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mendeteksi dan memperbaiki bad sector dan kesalahan partisi pada HDD Anda dengan software MiniTool Partition Wizard:

Langkah 1: Download dan instal software MiniTool Partition Wizard di PC Anda.

Langkah 2: Buka softwarenya dan klik kanan pada partisi drive yang rusak di bawah Manajemen Partisi. Sekarang, pilih “Periksa Sistem Berkas.”

Langkah ke-3. Selanjutnya, klik "Periksa & Perbaiki Kesalahan yang Terdeteksi" dan pilih opsi "Mulai" untuk memulai proses pemindaian uji permukaan dan biarkan software tersebut memperbaiki bad sector.

memeriksa dan memperbaiki kesalahan hard disk dengan minitools

Bagian 5. Tips Bonus : Bagaimana Cara Memulihkan Data dari Bad Sector?

Meskipun program bad sector dapat mendeteksi dan memperbaiki bad sector pada hard drive Anda, tapi program tersebut tetap tidak dapat memulihkan data dari sektor ini.

Oleh karena itu, Anda harus mencari solusi pemulihan data yang andal. Untuk memudahkan Anda, kami merekomendasikan software Wondershare Recoverit.

Berikut adalah beberapa fitur yang menjadikan Recoverit sebagai pilihan yang sangat baik untuk memulihkan data Anda :

  • 35 Paten: Recoverit memiliki lebih dari 35 paten untuk pemulihan data. Beberapa di antaranya untuk media penyimpanan, perangkat, Peralatan Komputer, dan metode pembacaan data disk. Paten-paten ini dirancang untuk membantu softwarenya memahami dan memecahkan masalah disk baca yang macet dan mem-bypass disk yang gagal untuk meningkatkan tingkat pemulihannya.
  • Kemampuan pemindaian yang luar biasa: Software Recoverit dapat memindai dan memulihkan data yang hilang dari berbagai perangkat dan jenis file. Selain itu, software ini juga dapat membedakan antara file yang bagus dan yang rusak, di mana ia hanya akan menampilkan file yang baik untuk dipulihkan.
  • Pengalaman Pengguna: Wondershare Recoverit dinilai dengan 4,0 dari 5 bintang pada software Trustpilot. Sedangkan pada platform G2, software ini dinilai dengan 4,2 bintang untuk keseluruhan kinerjanya.

Langkah-langkah untuk Memulihkan Data dari Bad Sector Menggunakan Recoverit

Ikuti petunjuk-petunjuk di bawah ini untuk memulihkan data Anda dari bad sector menggunakan software Recoverit :

DOWNLOAD GRATIS

Untuk Windows XP/Vista/7/8/10/11

DOWNLOAD GRATIS

Untuk macOS X 10.10 - macOS 13

Langkah 1: Kunjungi situs web Wondershare Recoverit dan download softwarenya, tergantung pada sistem operasi Anda. Dari folder Download, instal software ini di sistem Anda dan bukalah.

Langkah 2: Pilih hard drive yang berisikan bad sector dan klik tombol "Mulai" yang ada di kanan bawah layar untuk memulai proses pemindaian HDD.

memilih drive untuk pemindaian

Langkah 3: Setelah itu, tunggulah hingga proses pemindaiannya selesai. Temukan data yang Anda butuhkan dari daftar data yang telah dipulihkan, kemudian klik tombol "Pulihkan" di bagian bawah layar untuk menyimpan file-file tersebut di sistem Anda.

memulihkan data dari bad sector

Catatan: Anda juga dapat menjalankan pemindaian mendalam menggunakan opsi "Memulihkan Semuanya" jika pemindaian yang normal tidak dapat menemukan file Anda yang hilang.

Kesimpulan

HDD Regenerator adalah program perbaikan hard drive yang populer dan efektif untuk memperbaiki bad sector dan dapat digunakan pada hard drive internal maupun eksternal.

Dalam artikel ini, kami telah memberikan ulasan mendetail tentang software HDD Regenerator berikut dengan cara menggunakan berbagai fungsinya, termasuk meregenerasi hard drive, membuat drive HDD portabel, pemantauan real-time, dan pemantauan SMART. Kami juga telah menyediakan alternatif terbaik untuk software tersebut agar memudahkan Anda dalam pencadangan data dan proses perbaikan bad sector.

Semoga ulasan ekstensif ini bermanfaat bagi Anda dan jika Anda ingin mempelajari lebih lanjut tentang program-program perbaikan bad sector, silakan baca panduan kami: Program Perbaikan Bad Sector secara alami: Program-Program Perbaikan Bad Sector Terbaik.