PIN dan Kata Sandi BitLocker – Bagaimana Cara Mengubah PIN/Kata Sandi BitLocker?

Apa yang Dimaksud dengan PIN/Kata Sandi BitLocker dan Bagaimana Cara Menggunakannya?

Mengunci data sensitif di komputer Anda dengan enkripsi sering kali merupakan cara terbaik untuk mengamankannya. Meskipun terdapat banyak alat yang disediakan oleh pihak ketiga, tetapi ini dapat menjadi hal yang sulit untuk membedakan antara layanan yang asli dan malware. Hadirlah BitLocker dari Windows. Ia adalah software keamanan default yang mengenkripsi drive tertentu di komputer Anda. Setelah itu, Anda hanya dapat mengaksesnya melalui sebuah PIN atau kata sandi BitLocker yang sesuai. Namun, bagi kebanyakan orang, mengingat kode untuk berbagai platform dapat membingungkan. Melalui artikel ini, Anda akan mempelajari cara mengubah kata sandi BitLocker dan mengatur ulang PIN BitLocker Anda jika Anda melupakannya.

pin dan kata sandi bitlocker

Bagian 1. Apa yang Dimaksud dengan PIN/Kata Sandi BitLocker?

Sebuah kata sandi atau PIN (Personal Identification Number) diaktifkan melalui chip Trusted Platform Module (TPM) yang diinstal di motherboard komputer Anda. Ia terhubung dengan sistem BIOS, yang berarti bahwa sistem tersebut tidak dapat dimulai tanpanya. Selain itu, chip tersebut bekerja sama dengan Microsoft BitLocker Administration and Monitoring (MBAM) untuk memberikan perlindungan tambahan bagi sistem Anda.

Saat Anda menetapkan sebuah kata sandi atau PIN BitLocker, sistem tersebut menyimpannya di TPM. Tidak terdapat cara untuk mengambil alihnya dari sumber eksternal. Ia tetap mempertahankan PIN/kata sandi yang sama bahkan ketika dilepas dan dipasang kembali.

1.1 Kegunaan

Anda menggunakan kata sandi PIN atau PIN BitLocker Anda untuk mengaktifkan BitLocker saat melakukan boot sistem atau untuk drive tertentu. Anda juga dapat menggunakannya dengan BitLocker To Go dan mengenkripsi perangkat portabel seperti pen drive dan SSD eksternal.

1.2 Digit untuk PIN/Kata Sandi BitLocker Anda

BitLocker menjelaskan persyaratan PIN atau kata sandi selama setup. Saat menggunakan sebuah PIN, ia berkisar antara 4 hingga 7 digit, dan Anda hanya dapat menggunakan nilai numerik. Akan lebih baik untuk tidak menyertakan apa pun yang berhubungan dengan Anda, seperti alamat atau tanggal lahir Anda. Sebaliknya, pilihlah angka yang mudah diingat, seperti nomor gedung hotel favorit Anda atau jarak antara dua tujuan wisata impian Anda.

menentukan pin bitlocker

Saat memilih sebuah kata sandi, hal terbaik adalah memasukkan panjang minimum yang Anda inginkan dengan memasukkan angka tersebut di dalam kotak panjang kata sandi Minimum. Secara default, Windows menetapkannya di delapan. Anda memiliki lebih banyak fleksibilitas dalam memilih sebuah kata sandi daripada PIN, karena Anda dapat menggunakan angka, huruf, dan karakter khusus. Hal ini dapat membantu ketika Anda menggunakan semuanya dan membuat kata sandi Anda menjadi panjang, tetapi jangan terlalu berlebihan sehingga membuatnya menjadi sulit untuk diingat. Kalimat pendek tanpa spasi sering kali berhasil dengan baik. Coba ganti karakter tertentu, seperti 'S' untuk '$' atau 'K' untuk '&'.

Bagian 2. Cara Mengatur BitLocker dengan PIN atau Kata Sandi

Jika Anda menggunakan Windows 10 atau Windows 11, cukup mudah untuk mengatur BitLocker. Anda dapat menggunakan metode berikut ini untuk melakukannya.

  1. Buka Panel Kontrol dari menu Mulai. Anda juga dapat menggunakan fungsi Pencarian untuk membukanya dengan mengetikkan 'Control Panel' di bar pencarian.
mengatur kata sandi bitlocker 1
  1. Telusuri Sistem dan Keamanan > Enkripsi Drive BitLocker
  2. Pilih opsi Kelola BitLocker di bagian atas layar.
mengatur kata sandi bitlocker 2
  1. Klik opsi Aktifkan BitLocker yang terdapat di samping drive.

Ikuti arahan pada layar, dan sistem tersebut akan mengaktifkan BitLocker setelah selesai. Anda dapat mengaktifkannya pada startup Windows atau untuk drive tertentu. BitLocker selalu tetap aktif, tidak hanya saat Anda ingin mengakses data Anda.

Bagian 3. Cara Mengubah PIN atau Kata Sandi BitLocker

Terdapat beberapa metode berbeda dalam cara mengubah PIN atau kata sandi BitLocker, tergantung pada ingatan pengguna pada kredensial masuk mereka yang lama. Jika Anda mempertahankan PIN/kata sandi lama, Anda dapat mengubah kata sandi atau PIN BitLocker Anda dari drive itu sendiri. Untuk beralih ke kata sandi baru:

  1. Temukan drive tersebut di komputer Anda dan klik kanan padanya.
mengubah kata sandi bitlocker langkah 1
  1. Pilih opsi Ubah PIN BitLocker atau Ubah Kata Sandi BitLocker dari menu drop-down yang tersedia.
  2. Masukkan kata sandi lama Anda dan tentukan yang baru dari layar berikutnya.
mengubah kata sandi bitlocker langkah 2
  1. Klik tombol Ubah Kata Sandi atau Ubah PIN di bagian bawah.

Perhatikan bahwa setelah Anda mengubah kata sandi atau PIN BitLocker, itu hanya akan tetap berlaku untuk drive atau sistem itu. Walaupun demikian, jika Anda melupakannya pada masa mendatang, ia akan meminta kunci pemulihan yang sama, yang disimpan di akun Microsoft Anda.

Bagian 4. Cara Membuka Kunci Komputer Anda Jika Anda Lupa PIN atau Kata Sandi

BitLocker membuat beberapa kunci pemulihan yang dapat Anda manfaatkan jika Anda tidak ingat kata sandi yang benar. Kunci pemulihan tersebut adalah string alfanumerik 48 digit yang disimpan di komputer dan akun Microsoft Anda. Cukup ketik 'Kunci pemulihan BitLocker' di bar pencarian Explorer atau cari melalui akun Microsoft Anda. Anda dapat menggunakan HP atau komputer lain untuk melakukan hal yang sama.

kunci pemulihan bitlocker

Setelah Anda memiliki kunci pemulihan tersebut, Anda dapat masuk ke komputer Anda atau drive terenkripsi BitLocker tersebut dengan menggunakan proses yang disebutkan di bawah ini:

  1. Boot sistem Anda atau klik ganda pada drive yang memiliki perlindungan BitLocker tersebut.
  2. Di layar login, pilih Opsi Lain dan klik Masukkan kunci pemulihan. Jika Anda berada di layar boot, Anda dapat menekan tombol Esc untuk melakukan hal yang sama.
masuk dengan kunci pemulihan bitlocker
  1. Layar Anda akan menampilkan sebuah ID Kunci. Gunakan ID Kunci tersebut untuk menemukan kunci pemulihan yang benar di antara kunci yang berhubungan dengan akun Anda. Kemudian, masukkan kunci tersebut di kotak dialog yang tersedia dan tekan Enter.

BitLocker akan meminta Anda untuk mengatur sebuah kata sandi atau PIN baru setelah membuka kunci drive tersebut. Anda dapat melakukannya atau menonaktifkan BitLocker sepenuhnya.

Bagian 5. Cara Mengatur Ulang PIN/Kata Sandi BitLocker yang Terlupakan

Jika Anda tidak memiliki detail terkini mengenai BitLocker Anda, Anda dapat mengulangi proses di atas dengan opsi Atur Ulang PIN/Kata Sandi yang Terlupakan. Namun, menggunakan Command Prompt adalah alternatif yang jauh lebih cepat.

  1. Buka jendela Command Prompt dalam mode administrator dari menu Mulai.
mengatur ulang pin atau kata sandi bitlocker 1
  1. Masukkan perintah berikut ini:

manage-bde -changepin X:

Anda dapat mengganti huruf 'X' dengan nama drive yang sesuai. Jika Anda memiliki kata sandi dan bukan PIN, Anda harus menggunakan atribut -changepassword.

  1. Ketikkan PIN atau kata sandi baru Anda. Anda akan diminta melakukannya dua kali untuk alasan keamanan, dan Anda tidak dapat melihat kredensial baru Anda di layar.
mengatur ulang pin atau kata sandi bitlocker 2
  1. Tekan Enter.

Sekarang Anda dapat masuk ke drive terenkripsi BitLocker Anda dengan kredensial baru tersebut. Meskipun demikian, Anda harus ingat bahwa metode ini tidak membuat perlindungan dengan kunci pemulihan. Anda masih perlu menggunakan kunci pemulihan lama jika mengalami masalah login pada masa mendatang.

Bagian 6. Cara Memperbaiki “BitLocker Tidak Terbuka dengan Kata Sandi yang Benar”

Terkadang, Anda dapat memasukkan kata sandi yang benar berulang kali, tetapi BitLocker tidak mengizinkan Anda untuk mengakses file Anda. Ini dapat merupakan masalah dari pihak sistem, dan Anda dapat mengatasinya dengan metode berikut.

Metode 1: Coba Kunci Pemulihan BitLocker

Kunci pemulihan dapat membantu Anda masuk ke drive atau komputer terenkripsi BitLocker.

  1. Dari layar masuk BitLocker, pilih tombol Opsi Lain.
pemulihan opsi masuk bitlocker
  1. Pilih opsi Masukkan kunci pemulihan.
  2. Temukan rangkaian kunci pemulihan tersebut dan cocokkan dengan ID kunci yang ditampilkan di layar.
mencocokkan kunci pemulihan bitlocker
  1. Ketik kunci pemulihan tersebut secara manual atau salin dan tempel ke kotak dialog yang tersedia.

Metode ini memungkinkan Anda untuk mengatur ulang PIN atau kata sandi BitLocker, jika Anda menginginkannya.

Metode 2: Coba manage-bde

Anda dapat menghilangkan enkripsi BitLocker dengan menggunakan Command Prompt. Ia memiliki perintah 'manage-bde' yang mengizinkan Anda mengubah pengaturan yang relevan untuk BitLocker tanpa perlu masuk. Untuk menggunakannya:

  1. Buka jendela Command Prompt dari menu Mulai atau cari dengan menggunakan fungsi Pencarian di taskbar.
  2. Ketik perintah berikut: manage-bde -unlock X: -Password. Ganti 'X' dengan huruf drive yang memiliki BitLocker aktif.
command prompt untuk membuka kunci bitlocker
  1. Masukkan kata sandi yang sesuai untuk drive tersebut. Sebagai alternatif, Anda dapat menggunakan perintah "manage-bde -unlock X: -RecoveryPassword" untuk menggunakan sebuah kunci pemulihan.

Perintah tersebut akan membuka kunci drive BitLocker untuk Anda. Anda sekarang dapat menelusurinya seolah-olah Anda telah masuk melalui kotak dialog standar.

Metode 3: Coba Komputer Lain

Terkadang, masalahnya terletak pada hardware. Anda dapat mencoba menghubungkan drive yang sama dari komputer lain yang menjalankan Windows 10 dan melihat apakah drive tersebut terbuka dengan kata sandi BitLocker Anda. Namun, BitLocker tidak akan terbuka dengan kata sandi yang benar jika Anda menggunakannya pada versi Windows sebelumnya, seperti Windows 7 atau 8, bahkan dengan patch yang diperbarui.

Metode 4: Coba Software Pemulihan Data BitLocker

Jika sebuah drive BitLocker tetap tidak dapat diakses, mungkin software pihak ketiga dapat membantu Anda. Program seperti Wondershare Recoverit dapat membantu memulihkan data yang mengalami jalur data yang rusak ataupun file yang terhapus.

Metode 5: Memformat ulang

Ketika semuanya gagal, Anda dapat mencoba untuk memformat ulang drive tersebut jika Anda tidak khawatir tentang data yang langsung hilang. Ia menghilangkan enkripsi BitLocker dan mengatur ulang drive Anda ke pengaturan pabrik. Walaupun demikian, seperti yang disebutkan di atas, Anda dapat memulihkan file Anda dari software pemulihan pihak ketiga.

Untuk memformat ulang drive yang memiliki BitLocker:

  1. Telusuri drive tersebut di sistem Anda dan klik kanan padanya.
  2. Pilih opsi Format dari menu yang tersedia.
format drive bitlocker 1
  1. Konfirmasi bahwa Anda ingin melanjutkan proses tersebut.
  2. Sebuah kotak dialog akan terbuka. Pilih pengaturan yang relevan untuk drive tersebut, seperti alokasi data unit dan nama drive.
format drive bitlocker 2
  1. Klik tombol OK.

Setelah beberapa saat, proses tersebut akan selesai dan menghapus semua data dari drive Anda. Anda masih dapat menerapkan BitLocker dengan PIN/kata sandi yang berbeda jika Anda menginginkannya.

Kesimpulan

Itulah semua yang perlu Anda ketahui tentang penggunaan PIN atau kata sandi BitLocker di komputer Anda. Tentu saja, yang terbaik adalah hanya menggunakannya untuk beberapa lokasi data sensitif tertentu di sistem Anda, agar Anda tidak bingung dengan semua kode dan kombinasi yang perlu Anda ingat. Kami harap panduan ini bermanfaat bagi Anda.