3 Metode Terbaik untuk Menyinkronisasi Synology NAS Drive Anda ke iCloud

Cara Menyinkronisasi Synology dan iCLoud

sinkronisasi antara synology nas dan icloud

Menjaga semua data penting Anda agar selalu tersinkronisasi sangatlah penting, karena ini mengamankan data kita agar tidak hilang dan dibobol. Penyimpaan Synology NAS adalah drive yang paling umum digunakan, yang rentan terhadap kehilangan data. Karena itu, Anda bisa menyinkronisasinya dengan iCloud sebagai solusi. Panduan ini akan menjelaskan 4 cara mudah untuk menyinkronisasi Synology NAS ke iCloud. Selain itu, 2 metode untuk mencadangkan iCloud ke Synology NAS pun akan dibahas di sini.

Synology NAS vs Apple iCloud: Perbedaan di Antara Keduanya

Synology NAS dan Apple iCloud sering digunakan untuk tujuan yang berbeda. Untuk menyimpan data dari jarak jauh dan membagikannya dengan mudah, banya pengguna menggunakan NAS (Network Attached Storage). Salah satu manufaktur NAS ternama, Synology, menyediakan berbagai peralatan Synology NAS. Data dari berbagai alat bisa disimpan oleh penggunanya dengan bantuan Synology NAS dengan cara yang paling praktis.

synology nas

Di sisi lain, penyimpanan Apple iCloud merupakan layanan pencadangan cloud daring yang aman dan memungkinkan file untuk disinkronisasi dan disimpan di cloud. Sebagian pengguna menggunakannya untuk mentransfer data dari iPhone mereka. Apple iCloud menjanjikan aplikasi untuk menyinkronisasi data dari seluruh perangkat Anda ke cloud-nya secara otomatis, sama seperti halnya Synology NAS. Selain itu, iCloud pun menawarkan berbagai layanan tambahan. Misalnya, Anda bisa mengaktifkan "Family Sharing" untuk segera membagikan informasi yang diperlukan keluarga Anda seandainya Anda ingin berbagi file tertentu dengan mereka.

apple icloud

Untuk melindungi file dan menyimpannya dari jarak jauh, Synology NAS dan Apple iCloud tentu saja sama-sama menawarkan pilihan yang bagus. Apple iCloud menawarkan lebih banyak keuntungan dalam hal biaya. Tergantung dari jenis penggunanya, struktur harganya mungkin fleksibel. Namun demikian, meskipun NAS memerlukan investasi awal yang cukup besar, Anda bisa memanfaatkan sejumlah besar ruang penyimpanannya secara digital.

Ini memang poin yang bagus, namun berbeda dengan akun iCloud, Synology NAS bisa mencadangkan atau menyimpan data untuk seluruh jaringan keluarga. Karena alasan inilah, Synology NAS lebih unggul. Hal ini lebih menguntungkan bagi para penggunanya, karena aplikasi Files pada iPHone atau iPad Anda bisa menggunakan penyimpanan iCloud dengan mudah, dan aplikasi Photos pun bisa dengan mudah mengakses gambar-gambar yang disimpan di sana.

Apakah Saya Bisa Mencadangkan Synology ke iCloud?

Ya. Anda bisa mencadangkan Synology ke iCloud.

Beberapa pengguna mungkin sekaligus menggunakan Synology NAS dan penyimpanan cloud umum gratis, seperti iCloud, untuk mendapatkan keuntungan dari berbagai solusi pencadagan. Selain itu, mereka mungkin perlu mencadangkan file dari Synology NAS ke iCloud atau dari iCLoud ke NAS untuk perlindungan data atau akses yang lebih mudah.

Dengan pertimbangan ini, Synology Drive berasimilasi dengan layanan cloud lain, seperti Google Drive, Amazon Drive, OneDrive, Microsoft Azure, Box, dan lainnya, untuk mempermudah navigasi para penggunanya. Meskipun Synology mendukung banyak layanan penyimpanan cloud populer, iCloud tidak termasuk dalam daftar layanannya. Karena itu, beberapa orang mungkin perlu mempelajari cara mencadangkan Synology NAS ke iCloud. Konten berikut ini berisi beberapa jalan memutar yang bisa Anda lakukan untuk mencapai pencadangan NAS dan iCloud.

Apakah Saya Bisa Mencadangkan iCloud ke Synology NAS?

Ya, Anda bisa mencadangkan iCloud ke Synology NAS.

Banyak pengguna ingin memiliki akses ke semua foto mereka, kapan pun dan di mana pun juga. Dan mengingat jumlah foto yang mereka punya, memiliki iCloud sebagai backup sekunder yang independen merupakan solusi yang lebih baik. Untuk melakukan ini, masuk ke iCloud dna mengunduh semua gambar itu merupakan pilihan termudah. Anda bisa memilih lokasi pengunduhan jika folder drive NAS Anda dipetakan di komputer Anda.

Apakah Anda tanpa sengaja menghapus file penting di Synology NAS dan tidak memiliki backup?

Tenang saja. Wondershare Recoverit bisa mendapatkan kembali file NAS Anda yang hilang dalam 3 langkah. Perangkat lunak pemulihan data NAS terbaik dan profesional ini bisa diandalkan sepenuhnya dan 100% aman.

3 Cara untuk Menyinkronisasi Synology NAS ke iCloud

Anda bisa menggunakan empat cara untuk mencadangkan Synology NAS Anda ke iCloud. Cermatilah keempat cara tersebut dan pilih salah satu yang paling cocok untuk Anda.

Cara 1. Mencadangkan Synology NAS ke iCloud secara Manual Melalui Situs Web iCloud

Cara termudah untuk mentransfer file di antara penyimpanan NAS dan iCloud adalah dengan mengunduhnya dan mengunggahnya kembali. Anda bisa secara manual mengunggah ulang file dari Synology NAS ke iCloud dengan mengunduhnya terlebih dahulu dari NAS dengan langkah-langkah di bawah:

Langkah 1. Unduh file yang Anda perlukan ke PC lokal Anda dari Synology NAS.

mengunduh file yang diperlukan

Langkah 2. Setelah itu, tugas sinkronisasi foto Synology iCloud Anda akan dimulai setelah Anda membuka peramban (browser). Pergilah ke icloud.com, masuk ke akun Anda, dan unggah file dari komputer lokal ke iCloud.

membuka situs web icloud

Cara 2. Mencadangkan Synology NAS ke iCloud dengan Menggunakan Auto-Sync Folder iCloud

Selain cara manual yang telah dijelaskan di atas, Anda bisa menggunakan auto-sync folder Drive iCloud untuk menyinkronisasi data antara Synology NAS dan iCloud. Silakan ikuti panduan ini:

Pada Mac

Langkah 1. Pasang Synology NAS sebagai disk jaringan pada komputer Anda. Setelah itu, Anda bisa mengakses file NAS Anda dengan cara yang sama seperti Anda mengakses data di hard drive lokal Anda.

memasang synology nas sebagai disk jaringan

Langkah 2. Pada Mac Anda, pilih Finder > iCloud Drive. Yang harus Anda lakukan untuk mencadangkan data Anda ke iCloud hanyalah menyalinnya (copy) dan tempelkan (paste) di folder ini, atau menyeretnya dan melepasnya (drag and drop) di folder ini. Seret dan lepas file antara folder iCloud Drive dan Synology NAS untuk menyinkronisasinya secara otomatis ke layanan penyimpanan cloud yang sesuai.

drive icloud

Pada Komputer Windows

Langkah 1. Pasang Synology NAS sebagai disk jaringan pada komputer Anda. Setelah itu, Anda bisa mengakses file NAS Anda dengan cara yang sama seperti Anda mengakses data di hard drive lokal Anda. Unduh iCloud untuk Windows dari situs web iCloud. Anda juga bisa mengunduhnya melalui Microsoft Store jika Anda menggunakan OS Windows 10.

mengunduh icloud untuk windows

Langkah 2. Setelah menginstal Drive iCloud di komputer Windows Anda, Anda bisa mengakses file yang dicadangkan di iCloud dengan membuka folder Drive iCLoud di File Explorer. Seret dan lepas file antara folder iCloud Drive dan Synology NAS untuk menyinkronisasinya secara otomatis ke layanan penyimpanan cloud yang sesuai.

menyinkronisasi ke penyimpanan icloud

Cara 3. Menyinkronisasi Synology NAS ke iCloud dengan Menggunakan Perangkat Lunak Pencadangan Gratis

Menariknya, kedua metode yang diuraikan di atas memerlukan pengunduhan file manual atau pengunduhan perangkat lunak yang sesuai, membuatnya sulit untuk dilakukan. Untuk mencadangkan NAS ke iCLoud, Anda bisa mengandalkan solusi pihak ketiga gratis, seperti AOMEI Backupper Standard. OneDrive, Dropbox, Google Drive, dan layanan lainnya pun didukung untuk pencadangan data Synology NAS.

Langkah 1. Untuk membuat AOMEI Backupper Standard mengenali akun iCLoud Anda, unduh dan instal saja iCloud desktop application. Instal dan buka AOMEI Backupper Standard setelah mengunduhnya. Lalu, pilih Backup dan pilih File Backup.

memilih file backup

Langkah 2. Untuk menambahkan perangkat penyimpanan yang terhubung ke jaringan, klik Add Folder atau Add File, dan kemudian klik Share/NAS pada kotak yang muncul.

menambahkan file atau folder dari synology nas

Langkah 3. Masukkan IP address, nama pengguna (username), dan kata sandi untuk Synology NAS Anda dengan mengklik Add share atau NAS device.

menambahkan informasi synology nas

Langkah 4. Anda sebaiknya memilih tujuannya setelah memilih pihak sumbernya. Negatifkan lokasi folder iCloud Anda dan pilih folder ini sebagai tujuan.

memilih icloud sebagai tujuan cadangan

2 Cara untuk Mencadangkan iCloud ke Synology NAS

Silakan ikuti cara di bawah ini untuk mencadangkan iCloud ke Synology NAS.

Prasyarat:

Mengunduh File dari iCloud ke Komputer

Cara 1. Mencadangkan iCLoud ke Synology NAS melalui Time Machine pada Mac

Langkah-langkah di bawah ini akan memandu Anda untuk menggunakan Time Machine Apple, sebuah program pencadangan yang tersedia dengan macOS 10.5 & versi lebih baru, untuk mencadangkan file dari Mac ke Synology NAS Anda.

Langkah 1. Klik System Preferences > Time Machine > Select Backup Disk.

pilih disk cadangan

Langkah 2. Pilih folder bersama yang Anda buat dan klik Use Disk.

memilih use disk

Langkah 3. Sistem akan meminta Anda untuk memasukkan kredensial akun Anda. Masukkan nama pengguna dan kata sandi untuk pengguna yang baru saja dibuat, lalu klik Connect.

terhubung sebagai pengguna terdaftar

Langkah 4. Time Machine akan memulai proses pencadangan.

mencadangkan icloud ke synology

Catatan:
● Alih-alih mengenkripsi folder bersama Anda, gunakan opsi encrypt backup pada Time Machine di Mac Anda untuk mengenkripsi backup Anda.
● Time Machine menggunakan SMB sebagai protokol default di macOS Sierra (10.12) dan versi yang lebih baru. Karena itu, kami merekomendasikan agar Anda melakukan pencadangan Time Machine dengan menggunakan SMB.

Cara 2. Mencadangkan iCloud ke Synology NAS melalui Alat Pencadangan Bawaan pada Windows

Cara lain untuk mencadangkan iCloud ke Synology NAS adalah dengan menggunakan alat pencadangan bawaan Windows secara manual. Ikuti saja langkah-langkah berikut untuk instruksi lebih jelasnya.

Langkah 1. Tekan Tombol Windows + Q, ketik backup, dan kemudian pilih Backup and Restore dari daftar hasilnya. Setelah menunggu sejenak, klik Set up backup. Start Windows Backup pun akan muncul.

set up backup

Langkah 2. Pilih Save on a Network. Selanjutnya, masukkan IP address Anda ke kolom kosong atau klik Browse untuk memilih tempat di NAS. Setelah selesai, klik saja OK. Verifikasi semuanya, lalu pilih Save settings, dan mulai pencadangannya.

menyimpan di jaringan

Artikel Terkait Lainnya:
Mencadangkan Synology NAS ke Backblaze B2
Mencadangkan Data ke Synology NAS dengan Menggunakan Time Machine
Hari Backup Dunia

Kesimpulan

Panduan ini telah menunjukkan kepada Anda mengenai 4 cara untuk menyinkronisasi Synology NAS Anda ke iCloud. Setiap pendekatannya bersifat praktis, jadi Anda bisa memilih salah satu di antaranya, yang paling cocok untuk Anda, dan ikuti panduan lengkapnya untuk mencapai tujuan Anda. Ke-2 cara untuk mencadangkan Synology NAS ke iCloud pun telah dibahas di sini.

Download Gratis

Untuk Windows XP/Vista/7/8/10/11

Download Gratis

Untuk macOS X 10.10 - macOS 13

Anda Mungkin Berminat