Cara Memulihkan Layar QuickTime dan Rekaman Audio yang Terhapus/Tidak Tersimpan

Cara Memulihkan Rekaman QuickTime yang Tidak Tersimpan – Lokasi Penyimpanan Default QuickTime

Wondershare Recoverit Authors

Feb 29, 2024 • Filed to: Atasi Masalah Mac • Proven solutions

0

QuickTime memungkinkan Anda untuk merekam aktivitas layar Anda dan menyimpannya pada folder QuickTime. Namun, hal tersebut tidaklah sesederhana yang terlihat.

Setiap kali aplikasi QuickTime Anda mengalami crash dan tertutup secara tidak benar, maka aplikasi akan gagal menyimpan rekaman yang sedang berlangsung dan Anda pun berakhir kehilangan rekaman QuickTime tersebut. Apakah QuickTime menawarkan fitur penyimpanan otomatis dan apakah terdapat cara untuk memulihkan rekaman QuickTime yang tidak tersimpan atau terhapus? Artikel ini akan memberikan Anda solusinya.

Perekaman QuickTime

Bagaimana Cara Memulihkan Rekaman QuickTime yang Tidak Tersimpan?

QuickTime memiliki folder penyimpanan otomatis di mana Anda dapat menemukan rekaman video/audio yang belum tersimpan saat aplikasi QuickTime berhenti bekerja secara tidak biasa. Berikut merupakan panduan singkat untuk mencari rekaman QuickTime Anda yang belum tersimpan.

Langkah 1 Kunjungi desktop Anda atau buka Finder di Mac Anda.

Langkah 2 Sekarang, gunakan shortcut Command + Shift + G. Lalu Anda pun akan melihat sebuah kotak pop-up Go-to.

Langkah 3 Pada kotak pop-up Go-to, tempelkan perintah: ~/Library/Containers/com.apple.QuickTimePlayerX/Data/Library/Autosave Information/

Folder Penyimpanan Otomatis QuickTime

Jalur ini akan mengarahkan Anda ke file QuickTime yang belum tersimpan. Anda mungkin akan menemukan lebih dari satu file QuickTime yang belum tersimpan. Namun, Anda dapat memilih file dengan melihat waktu pembuatannya. Setelah Anda menemukan file yang Anda inginkan, Anda pun dapat menyimpannya di desktop. Cukup seret dan lepas file tersebut di desktop untuk menyimpannya. Anda juga dapat menggunakan pemutar media pihak ketiga untuk memutar rekaman-rekaman yang belum tersimpan.

Catatan: Folder penyimpanan otomatis tidak memiliki rekaman QuickTime yang terhapus dan hilang. Jika Anda menghapus beberapa file rekaman atau menemukan bahwa Anda telah kehilangan sebuah rekaman QuickTime tanpa suatu alasan yang jelas, maka Anda dapat mencoba solusi berikut untuk memulihkan rekaman QuickTime yang terhapus atau hilang.

Bagaimana Cara Memulihkan Rekaman Audio/Video QuickTime yang Terhapus?

Software Recoverit Data Recovery dapat memulihkan rekaman QuickTime Anda yang terhapus dan hilang dari Tempat Sampah. Ia tidak hanya dapat menemukan rekaman yang terhapus, tetapi juga me-restore dan memperbaiki rekaman QuickTime yang rusak. Mari kita lihat fitur-fitur utama dari program Recoverit Data Recovery.

Panduan Penggunaan Recoverit

Recoverit dapat digunakan untuk penggunaan profesional dan sehari-hari. Anda tidak harus merupakan seorang ahli komputer untuk memulihkan file audio/video QuickTime Anda. Recoverit didasarkan pada prinsip tiga langkah, yaitu Pilih — Pindai — Pulihkan.

Langkah 1 Download Recoverit dari laman resminya dan instal di Mac Anda. Penginstalannya merupakan sebuah proses otomatis, dan Anda tidak perlu melakukan apa pun secara manual, kecuali untuk memulai proses penginstalan.

Langkah 2 Pilih lokasi penyimpanan tempat di mana rekaman QuickTime Anda terhapus. Pemilihan lokasi yang tepat akan membantu Recoverit memfilter data dengan cepat. Jika Anda merasa tidak yakin terhadap lokasi penyimpanannya, maka Anda dapat memilih sejumlah drive yang berbeda secara bersamaan.

Memilih Lokasi Perekaman QuickTime

Langkah 3 Mulai pemindaian drive yang Anda pilih dan tunggulah beberapa detik. Anda juga dapat memilih mode Pemulihan Tingkatan untuk hasil yang lebih akurat. Sekarang, lakukan pratinjau pada hasil pemindaian dan pilihlah file audio dan video yang ingin Anda pulihkan. Anda juga dapat memilih jalur kustom untuk menyimpan video yang telah dipulihkan.

Memulihkan Rekaman QuickTime

FAQ Mengenai Perekaman Layar QuickTime

Berikut merupakan beberapa pertanyaan terkait aplikasi QuickTime yang paling sering ditanyakan oleh para pengguna Mac.

1. Apakah Saya Dapat Mengubah Lokasi Penyimpanan Default QuickTime?

Ya. Jika Anda ingin mengubah lokasi file QuickTime Anda, maka Anda dapat melakukan langkah-langkah berikut. Buka aplikasi QuickTime, buka kontrol layar, dan pilih panah yang mengarah ke bawah pada sisi kanan layar Anda. Anda akan melihat sebuah daftar menu; dari sana, Anda dapat memilih lokasi penyimpanan rekaman QuickTime yang Anda inginkan.

2. Bagaimana Cara Menghapus Riwayat Quicktime?

QuickTime merupakan sebuah pemutar media yang dapat merekam layar Anda serta memungkinkan Anda untuk memutar file audio dan video. Jika Anda ingin menghapus riwayat QuickTime, maka Anda dapat mengikuti langkah-langkah mudah ini.

  1. Buka pemutar QuickTime Anda dan bukalah menu File.
  2. Klik tab 'Terbaru' pada menu file.
  3. Sekarang, pilih tombol 'Hapus Menu'. Melakukan hal ini akan menghapus entri terbaru Anda pada QuickTime.

3. Bagaimana Cara Menutup Paksa Aplikasi QuickTime?

Jika QuickTime Anda mengalami freeze dan tidak dapat menerima perintah Anda untuk menghentikan fungsinya. Maka Anda dapat menggunakan shortcut Command + Control + Esc. Shortcut ini akan menutup QuickTime secara paksa dan menyimpan rekaman Anda. Sebagai alternatifnya, Anda juga dapat memilih 'Tutup Paksa' dari menu Apple. Pada bagian Tutup Paksa, Anda dapat memilih aplikasi QuickTime, dan aplikasi pun akan ditutup secara paksa. Namun, Anda mungkin saja akan kehilangan rekaman yang tengah berlangsung dengan menggunakan metode ini.

Kesimpulan

Jika Anda kehilangan rekaman QuickTime Anda, Anda tidak perlu merasa panik. Mac akan menyimpan rekaman QuickTime Anda yang belum tersimpan pada sebuah folder terpisah. Anda dapat mengakses folder ini dengan menggunakan tips yang telah disebutkan di atas. Tips ini telah dicoba oleh ribuan pengguna dan terbukti dapat membantu.

Recoverit author

Theo Lucia

chief Editor

(Click to rate this post)

Generally rated4.5(105participated)

Home > Resources > Atasi Masalah Mac > Cara Memulihkan Rekaman QuickTime yang Tidak Tersimpan – Lokasi Penyimpanan Default QuickTime