Perangkat lunak apa yang paling baik untuk memulihkan data dari T2-Secure Mac

Perangkat Lunak Pemulihan Data Terbaik dari T2-Secured Mac

Wondershare Recoverit Authors

Feb 29, 2024 • Filed to: Atasi Masalah Mac • Proven solutions

0

Notebook Mac produksi Apple merupakan salah satu mesin yang paling serbaguna, dapat diandalkan, aman dan cepat yang ada di pasaran. Pandemi telah meningkatkan penjualan produk itu pada tahun 2020. Dengan terkirimnya 15,5 juta produk, penjualan Apple di tengah pandemi telah melonjak hingga 23%. Pada artikel ini, kami akan mengulas hal yang kesuksesan penjualan Macbook tersebut: T2 Chip. Yang paling penting, kami akan memberikan solusi atas masalah besar yang menyertai chip T2 ini: pemulihan data. Chip T2 tersebut bisa membuat Notebook Mac menjadi sangat aman. Akan tetapi, keamanan tersebut bisa juga mendatangkan kendala ketika pemiliknya mengalami peristiwa yang tidak terprediksi, yakni kehilangan file-filenya.


Bagian 1: Tinjauan umum chip T2 Mac

Bila Anda mencari notebook yang memiliki performa optimal, cepat dan aman, notebook-notebook Mac keluaran Apple tetap menjadi pilihan terbaik. Sejak tahun 2017, Mac telah menyematkan chip T2 sebagai pengganti chip pendahulunya, Chip T1.

Chip T2 memainkan peran utama pada tingginya performa notebook-notebook tersebut. Pengendali pengelolaan sistem di dalam chip tersebut membantu mengendalikan pengisian daya baterai, waktu istirahat, dan waktu bangun. Chip T2 juga membantu melindungi penandaan melalui identifikasi unik sidik jari sehingga sistem lebih aman dari para penyusup.

Selain itu, chip tersebut bisa mendeteksi perangkat keras non-Mac dan mencegah benda-benda asing melekat pada sirkuit induk. Chip tersebut juga memperbaiki sistem deteksi wajah dan mencegah siapa pun yang tidak berwenang mengakses mikrofon maupun kamera wajah beresolusi tinggi.

Panggilan "Hey Siri" terjawab berkat pengendali audio chip T2.

Pada model notebook-notebook Mac lama, orang punya akses kepada data yang hilang melalui port pemulihan pada sirkuit logic board. Namun, dengan integrasi baru T2, tampaknya tidak ada pilihan yang memadai untuk memulihkan file-file penting yang mengalami crash, rusak, atau secara tak sengaja terkena tumpahan air. Hal ini terjadi karena chip T2 dibuat demi kemanan tinggi bagi internal SSD.


Bagian 2: Apakah memulihkan data dari Mac yang memiliki chip pengaman T2 memungkinkan?

Memang tidak ada port untuk mengakses pemulihan data dalam model-model yang baru yang dikeluarkan setelah tahun 2017. Meskipun telah menyediakan rencana pencadangan, namun Apple belum meluncurkannya ke publik.

Bila Anda mencoba melepaskan SSD dari Mac, cara tersebut pun tidak akan berhasil. Setiap Mac memiliki ID yang terenskripsi unik. Maka, singkirkanlah gagasan untuk mendapatkan akses pada SSD internal pada macbook yang berbeda.

Jadi, apa artinya? Apakah Anda tidak akan pernah bisa memulihkan file-file Anda apabila terjadi kecelakaan yang mengakibatkan file-file tersebut hilang?

Berikut solusi dari kami:


Bagian 3: Perangkat lunak terbaik untuk pemulihan data pada Mac yang memiliki chip pengaman T2 - Wondershare Recoverit

Wondershare Recoverit menghadirkan solusi unik terhadap masalah pemulihan data pada Macbook dengan pengaman T2. Data Anda mungkin saja hilang karena beberapa alasan seperti pengapusan, pemformatan, pengosongan tempat sampah, maupun virus yang menyerang notebook Anda. Namun, Recoverit mengantisipasi semua skenario tersebut dan dapat membantu memulihkan 1000 format data dari semua perangkat penyimpanan termasuk Windows, Mac, USB, cakram keras, SSD, kamera digital, dan banyak lagi.

Oleh karena artikel ini memfokuskan pada notebook-notebook Mac, kami akan memberitahu Anda cara mengekstrak data penting menggunakan Wondershare Recoverit dari Mac dengan tenang. Anda harus melakukan hal berikut:

Unduh dan instal Wondershare Recoverit pada komputer Mac Anda. Untuk meluncurkan perangkat lunak tersebut, pergilah ke Finder - kemudian cari applikasi dan klik dua kali pada Recoverit.

Pilih lokasi tempat Anda kehilangan data di Mac dan klik tombol Start.

recoverit

Perangkat lunak tersebut akan memindai lokasi itu secara otomatis. Anda bisa memeriksa data yang hilang sambil memindai atau tunggu sampai proses pemindaian selesai.

recoverit

Setelah memindai, tinjaulah mana yang perlu dipulihkan dan tekan tombol Recover. Data Anda akan kembali dalam beberapa menit.

recoverit


Bagian 4: Alternatif atas pemulihan data pada Mac dengan chip pengaman T2

Berikut beberapa pilihan lain untuk memulihkan data ketika Mac Anda crash. Meskipun Wondershare Recoverit menjadi preferensi utama kami, namun ada juga beberapa pilihan lain yang bisa dilakukan:

EaseUs Data Recovery

EaseUs Data Recovery Wizard untuk Mac juga efektif untuk melakukan pekerjaan-pekerjaan tak menyenangkan dan menyelesaikan masalah-masalah data-data terenskripsi pada chip T2. Melalui proses dengan 3 langkah ini, Anda dapat memindai dan memulihkan file-file yang Anda inginkan.

Disk Drill

Disk Drill juga program yang terkenal dengan algoritma yang mumpuni yang dapat memindai dan merekonstruksi format file apa pun, baik file audio, video, foto, atau dokumen. Anda bisa menggunakan perangkat lunak tersebut pada beragam masalah seperti, ketika Mac mengalami crash, file rusak di USB, atau jika partisi diska di notebook hilang.

iBoysoft Data Recovery

Alat iBoysoft Data recovery bisa menyelamatkan item-item yang hilang dari Mac dengan pengaman T2. Anda harus selalu terhubung ke jaringan agar perangkat ini bisa mengakses server Apple.

Baca lagi: Ulasan iBoysoft Data Recovery

MacQuisition

Setelah memindai dan mengonfirmasi model Mac, sistem file akan berjalan dan kata sandi firmware diaktifkan. Sistem tersebut akan terus berjalan untuk memperoleh data logis yang tersedia kemudian menyelamatkan file-file yang hilang.


Kesimpulan

Kehilangan data karena kecelakaan yang tak disengaja bisa membuat Anda mengalami kesulitan dan menyebabkan rasa panik. Itulah sebabnya penting sekali untuk mencadangkan data Anda secara berkala. Tentu saja, apabila tidak memungkinkan untuk pencadangan data secara berkala, Anda selalu bisa mengandalkan WonderShare RecoverIt untuk menyelamatkan dokumen-dokumen tersebut dari tumpukan data yang hilang. Melalui prosedur 3 langkah sederhana, Anda dapat memindai dan mengambil kembali data yang hilang dan kembali bekerja seperti tidak pernah terjadi apa-apa.


Orang-orang lain juga bertanya

Bagaimana cara memeriksa apakah Mac Anda punya chip pengaman T2?

Anda bisa ke laman dukungan Apple dan memeriksa apalah model Macbook Anda termasuk dalam model yang menyematkan chip T2. Selain itu, Anda juga dapat memeriksa pada sistem informasinya. Tekan dan tahan tombol opsi saat meng-klik menu pada Apple Anda, dan lanjutkan ke Sistem Informasi.

Pada menu Sidebar, pilihlah iBridge atau Controller, yang tersedia. JIka Anda melihat Apple T2 chip pada panel sebelah kanan, berarti Mac Anda memiliki chip keamanan T2.

Mac mana saja yang memiliki chip pengaman T2?

Berikut adalah daftar model-model Macbook yang memiliki chip pengaman T2:

Bagaimana cara menonaktifkan chip pengaman T2?

Anda bisa menonaktifkan chip pengaman T2 sementara. Mulailah dengan menekan tombol Command dan tombol R. Klik menu dan pilih Utilities dan lanjutkan ke Startup Security Utility. Tergantung kebutuhan Anda, Anda bisa memilih tombol keamanan lengkap, keamanan menengah atau tanpa keamanan. Anda juga bisa menonaktifkan kata sandi firmware jika ada, dengan menekan tombol matikan pada kata sandi firmware Dengan cara ini, anda bisa melewati sementara pengamanan T2 di Mac Anda.

Recoverit author

Khalid Abdullahi

contributor Editor

(Click to rate this post)

Generally rated4.5(105participated)

Home > Resources > Atasi Masalah Mac > Perangkat Lunak Pemulihan Data Terbaik dari T2-Secured Mac