6 Metode untuk Memperbaiki Kesalahan Perangkat Boot Tidak Dapat Diakses pada Windows 11/10

Memperbaiki Kesalahan INACCESSIBLE_BOOT_DEVICE pada Windows 11/10

Wondershare Recoverit Authors

Feb 29, 2024 • Filed to: Solusi Komputer Windows • Proven solutions

0

Windows 11/10 merupakan versi yang lebih stabil dan efisien dari sistem operasi Windows, tetapi ini tidak berarti versi ini bebas dari kesalahan. Tepat ketika Anda tidak mengharapkannya (atau ketika Anda sedang terburu-buru), kesalahan seperti Perangkat Boot Tidak Dapat Diakses pada Windows 11/10 dapat terjadi.

Apa itu Kesalahan Perangkat Boot Tidak Dapat Diakses

Pembaruan besar diterapkan dan diinstal secara otomatis pada Windows 11/10. Setiap kali sebuah peningkatan besar terjadi, komputer Anda memulai proses mendownload tersebut dan secara konsekuen menjalankan penginstalan setelahnya. Kesalahan INACCESSIBLE_BOOT_DEVICE muncul sebagai sebuah Blue Screen of Death (BSOD).

kesalahan perangkat boot tidak dapat diakses pada windows 10

Beberapa pengguna mengalami kesalahan ini beberapa menit setelah pengaktifan, atau tepat setelah pengaturan ulang atau peningkatan SSD. Hal ini juga dapat terjadi secara berulang, di mana PC beberapa kali mencoba untuk memecahkan masalah tetapi tidak berhasil. Dengan kata lain, komputer tersebut kehilangan akses ke beberapa partisi sistem saat memulai, yang membuatnya mati untuk melindungi dari kehilangan atau kerusakan data.

Apa yang Menyebabkan Kesalahan Perangkat Boot Tidak Dapat Diakses ini?

  • Sistem file yang rusak
  • Driver filter yang bermasalah, rusak, atau hilang terkait dengan tumpukan penyimpanan
  • Mentransfer hard drive ke komputer lain dengan pengontrol penyimpanan yang terpisah
  • Mengubah mode atau pengaturan pengontrol penyimpanan di BIOS
  • Memilih pengontrol penyimpanan yang berbeda dari driver Windows yang default
  • Hardware yang rusak, yang mana paling sering terjadi pada motherboard atau pengontrol penyimpanan
  • Kerusakan penyimpanan berbasis komponen yang menyebabkan kegagalan untuk menginstal pembaruan melalui layanan TrustedInstaller
  • File rusak yang ditemukan di dalam partisi sistem boot
  • Malware

Cara Memperbaiki Kesalahan Perangkat Boot Tidak Dapat Diakses pada Windows 11/10

Solusi 1: Menghapus Instalasi Paket yang Baru Saja Diinstal

Jika Anda mengijinkan Windows untuk diperbarui secara otomatis, maka paket baru langsung diterapkan dan diinstal tanpa pemberitahuan. Jika salah satu paket yang baru saja diinstal menyebabkan kesalahan tersebut, maka Anda dapat menyingkirkannya dengan menggunakan langkah-langkah berikut ini:

  • Untuk menampilkan layar Perbaikan Otomatis, tekan tombol Daya untuk menghidupkan dan tahan selama lima detik untuk mematikan. Ulangi beberapa kali hingga blue screen yang diinginkan muncul. (Catatan: jika blue screen tersebut langsung muncul setelah Anda melakukan boot, maka lewati langkah ini.)
  • Tunggu beberapa menit sementara Windows mendiagnosis masalahnya.
  • Ketika jendela Perbaikan Startup muncul, pilih opsi Tingkat Lanjut. Langkah ini akan mengarahkan Anda ke layar Windows RE (Windows Recovery Environment).

Perbaikan Startup

  • Pilih opsi Troubleshoot, lalu opsi Tingkat Lanjut.
  • Pilih Command Prompt.
  • Ketik dir pada baris perintah untuk mencari drive sistem tempat Windows 11/10 diinstal. Lewatilah langkah ini jika Anda telah mengetahui drive tersebut.

dir

  • Jalankan perintah Dism /Image:X:\ /Get-Packages untuk menampilkan paket yang diinstal (catatan: ganti X dengan huruf drive tempat paket diinstal). Pilih paket yang baru saja diinstal berdasarkan tanggal penginstalan jika Anda tidak yakin paket mana yang menyebabkan kesalahan tersebut.
  • Jalankan exe /image:<drive letter>:\/remove-package/packagename:<name of package>.
  • Tunggu hingga proses penghapusan instalasi selesai, lalu nyalakan ulang komputer Anda, dan periksa apakah masalah tersebut telah teratasi.

Solusi 2: Perbarui Driver Anda

  • Kunjungi situs web produsen driver Anda untuk mencari dan mendownload semua driver terbarunya. Driver pengontrol seperti IDE ATA/SATA adalah yang paling sering menyebabkan masalah boot tersebut.
  • Anda juga dapat menekan Win + X dan memilih Manajer Perangkat. Perluas "Pengontrol IDE ATA/SATA" yang ditemukan di panel kiri, dan klik kanan pada Pengontrol SATA AHCI Standar, lalu pilih Perbarui Driver.

Pengontrol SATA AHCI Standar

  • Instal pembaruan driver terkait, dan periksa apakah kesalahan tersebut telah teratasi.

Solusi 3: Mengaktifkan Mode Value AHCI di BIOS

Solusi ini tidak memiliki rangkaian langkah standar karena menu BIOS dari satu produsen berbeda dengan produsen lainnya. Tip terbaik adalah memeriksa panduan motherboard Anda untuk memastikan tombol mana yang harus ditekan.

  • Ketika memulai, klik tombol dengan mengikuti apa yang tercantum dalam panduan yang disediakan oleh produsen secara berulang kali untuk masuk ke menu BIOS.
  • Buka Utilitas Pengaturan BIOS.
  • Kunjungi Opsi Tingkat Lanjut, dan cari Atur Mode AHCI.
  • Pilih Aktifkan, lalu keluar dari menu BIOS.

Diaktifkan

Solusi 4: Menyingkirkan Paket "Pembaruan yang Ditunda"

  • Pada bar pencarian, ketik dan pilih Perbarui & Keamanan
  • Pilih Startup Tingkat Lanjut, lalu pilih Mulai Ulang Sekarang.
  • Pilih Troubleshoot dari opsi yang tersedia, dan klik Opsi Tingkat Lanjut.

Troubleshoot

  • Jalankan Command Prompt.
  • Jalankan perintah berikut ini satu per satu untuk menghapus Sesi kunci registri yang Ditunda:
  • "reg delete HKLM\temp\Microsoft\Current Version\Component Based Server"
  • "reg unload HKLM\temp"
  • Untuk memindahkan pembaruan yang ditunda, buatlah sebuah file sementara dengan menjalankan "MKDIR c:\temp\packages" dan tekan Enter.
  • Jalankan "dism / image : c: \remove package / <package name>:/scratchdir:c: \temp" Ganti <nama paket> dengan label paket tertunda yang sesuai.

Solusi 5: Memeriksa dan Memperbaiki Semua File Hard Drive yang Rusak

  • Jalankan Command Prompt sebagai administrator.
  • Ketik "chkdsk/f /r", lalu tekan Enter

chkdsk/f /r

  • Tunggu perintah tersebut memproses, kemudian ketik Y, dan tekan Enter.

Tunggu perintah tersebut memproses.

  • Jika Windows Anda tidak dapat melakukan boot, maka jalankan perintah di konsol pemulihan dengan mengetikkan chkdsk/r C:.

Solusi 6: Pemindaian Malware

Malware sering kali menyebabkan kesalahan, termasuk kesalahan INACCESSIBLE_BOOT_DEVICE. Anda dapat mengatasinya dengan mendownload anti-malware yang dapat memindai PC Anda untuk mendeteksi malware dan menghilangkannya. Anda juga dapat menggunakan Defender Security Windows 11/10.

menggunakan Defender Security Windows 10

  • Cari Pusat Defender Security Windows di bar pencarian untuk membukanya.
  • Klik Pindai Sekarang dan tunggu hingga proses pemindaian selesai.
  • Jika malware terdeteksi, maka PC akan menganjurkan tindakan yang diperlukan untuk memperbaiki masalah tersebut.

Merupakan hal yang memusingkan saat Anda menghadapi masalah Perangkat Booting Tidak Dapat Diakses. Namun, sejumlah opsi yang tersedia untuk mengatasi kesalahan ini cukup untuk memastikan jika PC Anda tidak mengalami kerusakan karena kesalahan ini. Cobalah salah satu di antaranya, karena solusi mana pun yang Anda gunakan pasti akan berhasil menyelesaikan jenis BSOD ini. Ngomong-ngomong, Anda juga dapat belajar memperbaiki kesalahan BAD_SYSTEM_CONFIG_INFO.

Memulihkan Data yang Hilang Saat Solusi di Atas Gagal Memperbaiki Masalah Tersebut

Seperti biasa, masalah yang terjadi dapat diselesaikan dengan metode yang diberikan di atas. Namun, dalam beberapa kondisi, metode tersebut gagal, bahkan komputer Anda pun gagal untuk melakukan boot. Anda harus menggunakan software pemulihan data profesional - Recoverit untuk mendapatkan kembali data yang tidak dapat diakses. Ikutilah langkah-langkah di bawah ini untuk mendapatkannya.

Video tutorial: Bagaimana Cara Memulihkan File yang Terhapus di Windows 10/8/7 dengan Mudah?

Video Terbaru dari Recoverit

Lihat Lebih Banyak Lagi >

1. Buka software Recoverit, pilih mode pemulihan data yang Anda inginkan, dan jika Anda memiliki masalah dengan Windows 11/10 Anda yang tidak dapat diboot, maka pilihlah opsi "Memulihkan dari Komputer yang Mengalami Crash". Pada notifikasi Windows yang muncul berikutnya, Pilih "Mulai".

memulai pemulihan PC yang mengalami crash

2. Pilih sebuah mode untuk membantu membuat sebuah drive yang dapat diboot; Anda dapat memilih drive USB yang dapat diboot atau drive CD/DVD yang dapat diboot, kemudian klik tombol "Buat" untuk memulai prosesnya.

membuat drive USB

3. Notifikasi Windows berikutnya akan meminta Anda untuk memformat USB, jadi pastikan untuk menyimpan data penting Anda di suatu tempat sebelum melanjutkannya. Kemudian klik tombol "Format" untuk memulai proses tersebut.

memformat media

4. Langkah ini akan mulai membuat drive yang dapat diboot, jadi cobalah untuk tidak mengeluarkan flash drive USB Anda selama proses ini berlangsung. Anda dapat meneruskan dengan melakukan beberapa langkah selanjutnya, atau Anda dapat memilih untuk melihat panduan lengkap yang tersedia untuk memulai proses pemulihan data tersebut.

membuat drive yang dapat diboot

5. Anda mungkin perlu bersabar karena membuat drive yang dapat diboot memerlukan beberapa saat sebelum memperoleh 3 teknik mudah untuk solusi pemulihan data.

menyelesaikan pembuatan

6. Sebelum memulihkan data Anda dari Windows 11/10 yang tidak dapat diboot, mungkin Anda perlu mengubah urutan boot komputer Anda dan mengatur menjadi boot secara langsung dari media yang dapat diboot yang baru saja Anda buat.

menu boot

7. Software Recoverit akan terbuka secara otomatis setelah proses boot dari drive yang dapat diboot dimulai. Kemudian, Anda dapat menyalin data secara langsung dari hard disk atau cukup menggunakan Windows 11/10 Anda untuk memulihkan data yang hilang. Panduan ini telah dikembangkan untuk menunjukkan kepada Anda cara mendapatkan data Anda dari Windows 11/10 yang tidak dapat diboot dan memperbaiki semua kemungkinan gangguan yang ada.

memulihkan data

Recoverit author

Sue Wayne

staff Editor

(Click to rate this post)

Generally rated4.5(105participated)

Home > Resources > Solusi Komputer Windows > Memperbaiki Kesalahan INACCESSIBLE_BOOT_DEVICE pada Windows 11/10