Feb 29, 2024 • Filed to: Solusi Komputer Windows • Proven solutions
Anda sedang mengerjakan suatu proyek besar di komputer Anda yang mendadak mati. Anda pasti akan bertanya-tanya bagaimana dan kenapa komputer Anda tiba-tiba mati saat ini, bukan? Pasti sulit bagi Anda untuk mencerna situasinya apabila Anda belum pernah mengalami atau mendengar insiden seperti ini.
Itu artinya ada yang tidak beres dengan laptop Anda yang awalnya baik-baik saja apabila laptop Anda mendadak mati dan tidak bisa dinyalakan lagi. Penyebabnya bisa jadi apa saja, mulai dari kegagalan perangkat keras, masalah daya, atau intrusi malware.
Artikel ini akan meliputi 5 tip penting untuk memperbaiki masalah komputer Anda yang mati mendadak. Selain itu, artikel ini juga menampilkan cara efisien untuk menyimpan data yang belum tersimpan karena kesalahan teknis ini.
Sistem Anda berarti sedang mengalami rough patch apabila laptop Anda mendadak mati dan tidak bisa dihidupkan. Anda mungkin ingin mengecek komputer atau laptop Anda untuk mencari tahu penyebab masalahnya. Lagi-lagi, ada berbagai faktor yang bisa menjadi penyebab masalah ini. Daftar berikut ini meliputi 5 tip yang bisa menyelesaikan masalah ini.
Masalahnya kadang-kadang lebih mudah diatasi dari yang kita duga. Alasan komputer Anda mendadak mati dan tidak bisa dihidupkan bisa saja karena kabel daya yang cacat. Anda bisa menggunakan multimeter untuk mengetes kemungkinan sirkuit yang terbuka. Multimeternya akan berbunyi apabila sambungan listriknya cukup sementara jika sebaliknya berarti mungkin kabel dayanya rusak. Solusi terbaik untuk kasus serupa adalah mengganti kabel daya.
Begitu Anda memasangkan laptop Anda ke stasiun dock mana pun yang kompatibel, hal ini seringkali menciptakan masalah teknis yang menghasilkan laptop Anda mendadak mati. Anda mungkin bisa memutuskan plug-in perangkat keras untuk mengecek laptop Anda menyala apabila Anda memasangkan plug-in perangkat keras ke e-port laptop Anda.
Hanya masalah waktu saja sebelum baterainya bermasalah apabila Anda menggunakan baterai yang sama pada laptop Anda untuk waktu yang lama. Anda mungkin ingin mencopot baterainya, membersihkan baterainya dengan lap, lalu memasangkan lagi baterainya apabila laptop Anda tidak bisa dihidupkan setelah laptopnya mendadak mati. Mencopot dan memasang baterai mungkin akan menyelesaikan masalahnya apabila posisi baterainya tidak sengaja tidak sejajar dengan porta ketika tersambung ke laptop.
Salah satu cara yang efektif untuk menyalakan komputer/laptop adalah pengurasan daya. Proses ini adalah proses yang menguras semua muatan listrik statis (flea power) yang berada di perangkat elektronik Anda. Demi mengetahui cara menguras listrik dari komputer/laptop, ikuti langkah-langkah yang disebutkan di bawah ini.
Langkah 1: Copotlah semua kabel dari laptop karena laptop Anda tidak bisa dihidupkan.
Langkah 2: Copotlah baterai laptop sekarang.
Langkah 3: Tekan dan tahan tombol daya selama 20 detik. Lepaskan tombol dayanya untuk menguras flea power.
Langkah 4: Pasangkan lagi semua kabel di laptop Anda dan nyalakan.
Anda juga bisa mengikuti proses yang sama untuk komputer.
Perangkat keras yang malafungsi atau rusak bisa memaksa komputer Anda mati mendadak. Agar Anda bisa mengidentifikasi sumber kesalahan dan melakukan troubleshoot masalah perangkat dalam mode aman, Anda bisa menggunakan Pengelola Perangkat.
Kehilangan data sudah pasti terjadi apabila komputer Anda mendadak mati dan tidak bisa dihidupkan seperti kesalahan teknis lainnya. Jika Anda sedang mengerjakan sesuatu yang belum Anda simpan, kehilangan data akan menjadi sangat penting entah itu foto, video, dokumen penting yang sedang Anda kerjakan, atau file lainnya.
Bukan berarti Anda tidak bisa mendapatkan lagi file tersebut meskipun Anda mengira data yang hilang itu sudah tidak terselamatkan. Perangkat lunak Pemulihan Data Recoverit menjadi pilihan terbaik Anda untuk masalah ini walaupun ada berbagai cara memulihkan data yang belum tersimpan atau hilang.
Inilah keuntungan luar biasa dari menggunakan aplikasi perangkat lunak Pemulihan Data Recoverit,
Pertama-tama, Anda harus mengunduh aplikasinya dan meluncurkan di sistem Anda untuk memulihkan data Anda yang hilang. Klik pilihan Recoverit sebanyak dua kali dan ikutilah langkah-langkah di bawah ini.
Langkah 1: Memilih Lokasi
Anda harus memilih lokasi tempat Anda kehilangan data Anda di pilihan 'Select Location' untuk menemukan data Anda yang hilang atau belum tersimpan. Klik tab 'Start' untuk memulai prosesnya sekarang. Selain itu, Anda juga bisa memilih 'Select Folder' di tab 'Select Location' apabila Anda mengetahui dengan pasti lokasi data Anda yang hilang.
Langkah 2: Memindai Lokasinya
Recoverit akan memulai proses pemindaian yang menyeluruh begitu Anda klik tab 'Start'. Anda bisa memberikan jeda atau menghentikan prosesnya apabila Anda sudah melihat file data Anda yang hilang sekarang.
Langkah 3: Melakukan Pratinjau dan Memulihkan File
Recoverit membiarkan Anda melakukan pratinjau semua file yang mencakup ukuran file, jenis file, tanggal diubahnya file, dan masih banyak lagi. Anda bisa klik tombol 'Recover' saat Anda sudah memastikan file yang Anda inginkan.
Apabila Anda menyimpan file data Anda di lokasi yang berbeda, itu akan menjadi solusi yang terbaik bagi Anda. Tekan 'Save' untuk menyimpan file Anda yang sudah dipulihkan di lokasi penyimpanan yang berbeda sekarang.
Video Terbaru dari Recoverit
Apabila komputer Anda mendadak mati dan tidak bisa dihidupkan, hal ini menjadi tanda ada sesuatu yang menganggu performa mulusnya. Hal ini merupakan masalah umum yang bisa diselesaikan dengan mudah seperti yang sudah disebutkan di artikel ini. Lima tip yang sudah disebutkan di artikel ini akan membantu Anda memperbaiki masalah komputer Anda yang mendadak mati dan tidak bisa dihidupkan. Anda bisa bergantung pada Recoverit untuk memulihkan data apa pun dari komputer Anda apabila Anda kehilangan data karena masalah ini.
staff Editor
Generally rated4.5(105participated)